Judul Artikel : PANDUAN PENULISAN DAN PENYUSUNAN LAPORAN PROYEK FULL # Tambah Wawasan
Artikel : PANDUAN PENULISAN DAN PENYUSUNAN LAPORAN PROYEK FULL # Tambah Wawasan
PANDUAN PENULISAN DAN PENYUSUNAN LAPORAN PROYEK FULL # Tambah Wawasan
Munkin anda salah satu dari sekian orang yang kesulitan dalam membuat dan menyusun Laporan tugas Akhir atau proyek, tugas ini biasanya dialami oleh mahasiswa yang sedang kulyah di D3, kebetulan saya Ambil jurusan D3 Teknik Informatika, Dulu saya juga merasa kebingungan saat menulis dan menyusun laporan tugas Akhir ini dan saya rasa akan lebih baiknya bila saya mau membagi informasi tentang penulisan Laporan tugas akhir ini , saya ingin berbagi ilmu saja disini dan semoga Artikel saya ini Bermanfaat untuk teman-teman semua................Amiin.
PANDUAN PENYUSUNAN LAPORAN PROYEK
Proposal Proyek 1/2/Akhir
Terdiri dari :
1. Bagian Awal
2. Bagian Utama
3. Bagian Akhir
KETENTUAN UMUM PENULISAN LAPORAN PROYEK
1. Laporan proyek dicetak pada kertas HVS 70 gram berukuran A4
2. · Batas Tepi : - Atas dan kiri : 4 cm - Kanan dan bawah : 3 cm
3. Naskah laporan diketik dengan menggunakan jenis huruf “Calibri” atau “Arial” berukuran 12pt. Seluruh isi naskah harus memakai jenis huruf yg sama
4. Jarak antar dua baris diketik dengan jarak 1.5 spasi, kecuali untuk daftar isi, intisari, judul tabel, judul gambar dan daftar pustaka diketik dengan jarak 1 spasi
5. Huruf tebal dipakai untuk penulisan gambar, tabel, judul bab, sub-bab dan sub-sub-bab
6. Nomor Bab ditulis dengan huruf Romawi Besar.
7. Nomor Sub Bab ditulis dengan angka Arab sesuai dengan nomor Bab diikuti dengan nomor urut Sub Bab
8. Nomor Anak Sub Bab ditulis dengan angka Arab sesuai dengan nomor Sub Bab diikuti dengan nomor urut Anak Sub Bab.
9. Apabila terdapat bagian lebih lanjut dari Anak Sub Bab, judul diketik tanpa nomor dan menggunakan huruf tebal (bold).
10. Judul Bab ditulis dengan huruf besar berukuran 14 pt tanpa diakhiri dengan titik
11. Judul sub bab dicetak tebal tanpa diakhiri dengan titik, semua kata diawali dengan huruf besar kecuali kata penghubung dan kata depan. Judul sub bab bila lebih dari satu baris maka ditulis dengan jarak satu spasi
12. Judul Anak Sub Bab diketik mulai dari batas tepi kiri dan dicetak tebal, hanya kata pertama diawali huruf besar, tanpa diakhiri dengan titik.
13. Huruf miring dipakai untuk kata-kata/kalimat asing, definisi, teorema dan lain-lain
14. Judul tabel diletakkan di atas tabel ditulis dengan huruf tebal, singkat dan jelas tanpa diakhiri titik
15. Judul gambar diletakkan di bagian bawah gambar dengan huruf tebal, singkat dan jelas tanpa diakhiri titik.
16. Penyebutan gambar/tabel di dalam naskah tidak boleh menggunakan kata “gambar ini”, “gambar diatas”, “gambar dibawah”, “gambar berikut” dll, tetapi harus menyebutnya dengan nomor gambar yang dimaksud, misal, “rancangan form pembelian ditunjukkan dengan Gambar 3.15”
17. Halaman yang memuat judul bab maka nomor halaman diletakkan pada bagian bawah secara simetris, sedangkan untuk halaman-halaman berikutnya pada bagian kanan atas
18. Semua kalimat ditulis menggunakan tata bahasa baku. Gunakan kalimat pasif dan sedapat mungkin menggunakan istilah Indonesia
19. Simbol atau rumus tidak boleh berada di awal kalimat
20. Kata hubung, misal, “maka”, “sehingga”, “Sedangkan” dsb tidak diperbolehkan digunakan di awal kalimat
21. Bilangan yang mengawali suatu kalimat harus dieja, misalnya : Sepuluh buah laptop
22. Alinea baru dalam suatu paragraf dimulai pada ketikan ke-6 dari batas tepi kiri ketikan
23. · - Bilangan diketik dengan angka, kecuali pada permulaan kalimat - Bilangan desimal ditandai dengan koma, bukan dengan titik - Satuan dinyatakan dengan singkatan resminya tanpa titik dibelakangnya, misal, 10 px, 10 cm, 10 s, dll
24. Ruangan yang terdapat pada halaman naskah sedapat mungkin diisi penuh
1. Bagian Awal 1.1 Sampul luar a. Judul, judul proposal proyek ditulis dalam bahasa Indonesia dibuat sesingkat- singkatnya, jelas dan menunjukkan masalah yang akan diteliti dengan tepat tanpa menimbulkan penafsiran yang beraneka ragam b. Logo Politeknik Kediri, logo Politeknik Kediri Hitam-Putih dengan ukuran panjang x lebar = 5 cm x 5 cm c. Nama dan Nomor mahasiswa. Nama ditulis lengkap tidak boleh disingkat. Nomor mahasiswa dituliskan dibawah nama d. Nama Institusi. Urutannya, Jurusan, Nama Institusi, Lokasi Institusi e. Tahun. Dituliskan dibawah lokasi Institusi
Font : Calibri 14pt Bold Spasi : 1
Font : Calibri 12pt Bold Spasi : 1
Font : Calibri 14pt Bold Spasi : 1
Spasi : 5
Spasi : 3
Spasi : 5
Spasi : menyesuaikan
Logo Poltek Kediri : Lebar = 5 cm Tinggi = 5 cm
Margin Kiri 4 cm
Margin kanan 3 cm
Margin Atas 4 cm
Margin bawah 3 cm
Contoh Sampul Luar Usulan Proyek Akhir
1.2 Halaman persetujuan Halaman persetujuan berisi persetujuan dosen pembimbing (dan bila ada, dosen pendamping)
1.3 Daftar isi Daftar isi memberikan gambaran tentang urutan usulan penelitian secara menyeluruh
CATATAN : Sertakan nama Pembimbing II bila memang anda memakai dua orang pembimbing
Spasi : 3
Spasi : 3
Spasi : 3
Spasi : 3
Spasi : 4
Spasi : 4
Spasi : 1
Spasi : 1
Font : Calibri 14pt Bold Spasi : 1
Font : Calibri 12pt Spasi : 1
Margin bawah 3 cm
Margin kanan 3 cm
Margin Kiri 4 cm
Margin Atas 4 cm
Contoh Halaman Persetujuan
2. Bagian Utama Bagian utama usulan proyek akhir memuat :
(BAB I PENDAHULUAN)
1.1 Latar Belakang Penulisan latar belakang disajikan dalam bentuk uraian yang secara kronologis diarahkan untuk langsung menuju ke rumusan masalah
1.2 Rumusan Masalah Tuliskan rumusan masalah yang ada yang ingin diselesaikan dengan penelitian yang akan Anda lakukan
1.3 Batasan Masalah Tuliskan sampai sejauh manakah Anda akan menyelesaikan permasalahan yang ada dengan penelitian yang akan Anda kerjakan.
1.4 Tujuan Penelitian Tujuan penelitian berisikan penjelasan secara spesifik tentang hal-hal yang ingin dicapai melalui penelitian yang dilakukan.
1.5 Manfaat Penelitian Manfaat yang diperoleh dari penelitian dan bagaimana aplikasinya pada kehidupan nyata.
1.6 Metodologi Penelitian Metodologi penelitian memuat langkah- langkah yang akan ditempuh dalam penelitian
1.7 Sistematika Penulisan Berisi tentang garis-garis besar isi tiap bab.
(BAB II Landasan Teori) Berisi berbagai macam teori yang dapat mendukung penelitian yang akan dilakukan
(BAB III Metode Penelitian) Menyajikan secara lengkap langkah-langkah eksperimen yang akan dilakukan dalam penelitian menggunakan kalimat pasif yang diantaranya meliputi :
1. Peralatan. Penjelasan tentang hardware dan software yang rencananya akan digunakan dalam mendukung penelitian.
2. Bahan. Penjelasan tentang data-data yang akan digunakan dalam penelitian. Data dapat diperoleh dari buku, lapangan, wawancara, observasi, internet dll.
3. Analisa dan rancangan awal penelitian. Penjelasan tentang bagaimana kira-kira sistem akan bekerja, bisa dalam bentuk alur sistem beserta dengan penjelasannya. Bisa juga ditambahkan rancangan antar muka aplikasi, rancangan awal basis data dan sebagainya.
(BAB IV Jadwal Penelitian) Menjelaskan rencana jadwal yang digunakan dalam penelitian. Setiap kegiatan dalam penelitian harus dijadwalkan dengan cermat kapan mulai dan berakhirnya. Disajikan dalam bentuk time table .
3. Bagian Akhir (Daftar Pustaka) Memuat pustaka yang dirujuk dalam mendukung usulan penelitian
(Lampiran) Berisi dokumen pendukung dalam pengajuan usulan penelitian, dapat berupa data-data lapangan yang mendukung penelitian.
Untuk Contok Bagan Laporannya Klik Disini.
Demikianlah Artikel PANDUAN PENULISAN DAN PENYUSUNAN LAPORAN PROYEK FULL # Tambah Wawasan
Sekian Artikel pemerogaman PANDUAN PENULISAN DAN PENYUSUNAN LAPORAN PROYEK FULL # Tambah Wawasan, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan pemerogaman kali ini.
Anda sedang membaca artikel PANDUAN PENULISAN DAN PENYUSUNAN LAPORAN PROYEK FULL # Tambah Wawasan dan artikel ini url permalinknya adalah http://pemerogaman.blogspot.com/2015/02/panduan-penulisan-dan-penyusunan.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
0 Response to "PANDUAN PENULISAN DAN PENYUSUNAN LAPORAN PROYEK FULL # Tambah Wawasan"
Post a Comment